Komandan Kodiklat TNI Letjen TNI Mohamad Naudi Nurdika menghadiri Serah Terima Jabatan Asisten Panglima TNI pada hari Senin, 10 November 2025, yaitu Asisten Intelijen (Asintel) Panglima TNI dari Mayjen Krido Pramono, kepada Mayjen Rio Firdianto dan Asisten Teritorial (Aster) Panglima TNI dari Mayjen Jimmy Ramoz Manalu kepada Mayjen Suhardi.
Upacara serah Terima di pimpin oleh Kasum TNI Letjen Richard Tampubolon mewakili Panglima TNI.
“Serah Terima Jabatan di lingkungan TNI, merupakan salah satu bagian dari proses pembinaan organisasi khususnya berkaitan dengan pembinaan personel yang dilaksanakan secara konsisten sesuai dengan sistem yang berlaku dalam rangka meningkatkan kinerja, motivasi dan kreatifitas serta memastikan berlangsungnya proses kaderisasi kepemimpinan dalam tubuh TNI,” ujar Panglima TNI dalam amanatnya yang dibacakan Kasum TNI.