0 3 min 3 tahun

(Serpong), Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Tentara Nasional Indonesia (TNI) Komandan Kodiklat TNI Mayor Jenderal TNI Madsuni, S.E. didampingi Ketua IKKT Pragati Wira Anggini Cabang BS IX Kodiklat TNI Ny. Retno Madsuni menyerahkan bantuan sosial berupa paket sembako kepada warga masyarakat yang tinggal di sekitar lingkungan Kodiklat TNI yang dilaksanakan di Mako Kodiklat TNI, Serpong Tangerang Selatan pada Rabu (06/10).

Rangakaian kegiatan yang dilaksanakan Kodiklat TNI selain pemberian bantuan sosial juga dilaksanakan vaksinasi dan donor darah bekerjasama dengan PMI Kota Tangerang Selatan.

“Kegiatan vaksinasi dengan tujuan untuk menghambat penyebaran virus corona-19, khususnya di wilayah Aglomerasi Tangsel dan sekitar komplek Kodiklat TNI, pemberian bantuan sosial merupakan  wujud  kepedulian Kodiklat TNI kepada warga sekitar lingkungan Kodiklat TNI. Hal ini merupakan penjabaran dari pengamalan 8 Wajib TNI membantu kesulitan rakyat sekelilingnya dalam mewujudkan kemanunggalan TNI – Rakyat,   khususnya   Kodiklat    TNI dan warga masyarakat sekitar, selain itu kegiatan donor darah merupakan bakti sosial guna menolong saudara-saudara kita yang  membutuhkan” tegas Dankodiklat TNI.

‘Semangat dan kesadaran sosial seperti ini, sungguh patut dihargai, bahwa  segenap  prajurit  dan  PNS serta  ibu-ibu  IKKT  Pragati  Wira Anggini Cabang BS IX Kodiklat TNI ternyata memiliki jiwa sosial dan kemanusiaan yang tinggi nilainya. Mudah-mudahan  kesadaran  seperti   ini  dapat  menjadi contoh  bagi saudara – saudara  kita  yang  lain, untuk turut pula memikirkan dan memiliki rasa kepedulian terhadap sesama  masyarakat. Sebagaimana ungkapan    bahwa    setetes    darah   anda   dapat menyelamatkan  jiwa  sesama’ tambahnya.

Pemberian bantuan sosial diberikan secara simbolis kepada perwakilan warga kelurahan Buaran Kecamatan Serpong Tangerang Selatan, Bintara, Tamtama dan PNS Kodiklat TNI serta Office Boy (OB) Kodiklat TNI oleh Komandan Kodiklat TNI beserta Ketua IKKT Pragati Wira Anggini Cabang BS IX, dilanjutkan dengan peninjauan pelaksanaan vaksinasi serta donor darah dengan didampingi Ketua PMI Kota Tangsel Ibu Airin, Wadan Kodiklat TNI Marsda Eko Dono I, S.I.P., M.Tr (Han), Inspektur Kodiklat TNI Laksma TNI P.Rahmad Wahyudi, S.E., M.Tr (Han), Dirdok Kodiklat TNI, Brigjen TNI (Mar) Bambang Sutrisno, S.H., M.Tr (Han),  Dirdik Kodiklat TNI, Marsma TNI Dirk Poltje Lengkey, S.E., M.M.,   Dirlat Kodiklat TNI Brigjen TNI Arkamelvi Karmani, S.E.,   Dirjianbang Kodiklat TNI Brigjen TNI Marsudi, S.I.P.,  Danpusdikma Kodiklat TNI, Brigjen TNI Udiyanto, M.Tr (Han),   Danpusdikbangspes Kodiklat TNI, Laksma TNI M. Setiadiono Rianto, M.Han., Danpuslat Kodiklat TNI, Kolonel Pnb Tahyodi, S.A.P. serta pengurus IKKI Pragati Wira Anggini Cabang BS IX Kodiklat TNI.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *